Pilih Kategori Artikel

Calon Pengantin Pria atau Wanita yang Seharusnya Melakukan Tes Pra Nikah?
Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Melaksanakan acara pernikahan yang bahagia tentu menjadi hal yang diinginkan setiap pasangan. Berbagai hal dilakukan agar bisa mengadakan acara pernikahan yang bahagia mulai dari mengeluarkan budget tinggi untuk mempersiapkan pernikahan hingga mengikuti berbagai prosedur yang dibutuhkan.

Persiapan pernikahan memang bukan hal yang mudah namun juga bukan hal yang terlalu sulit. Kamu hanya perlu teliti dalam mempersiapakan setiap detail acara sehingga acara pernikahanmu bisa terlaksana dengan sukses.

Bukan hanya persiapan yang berkaitan dengan acara resepsi pernikahan, berbagai persiapan berkaitan dengan administrasi pernikahan di instansi-instansi terkait juga perlu dilakukan dengan teliti. Untuk mendaftarkan pernikahan di instansi pemerintah, ada berbagai prosedur yang harus diikuti salah satunya adalah melakukan tes pra nikah.

Lantas siapakah yang harus melakukan tes ini? Apa Manfaat dari tes yang dilakukan sebelum menikah ini? Kedua hal ini sering ditanyakan oleh berbagai kalangan masyarakat karena merasa informasi mengenai tes sebelum nikah ini cenderung sulit diperoleh.

Manfaat Test Pra Nikah

Tes sebelum menikah ini berhubungan dengan kesehatan kedua calon pengantin sehingga tes ini harus dilakukan oleh kedua calon pengantin tanpa terkecuali. Pasangan calon pengantin bisa mendatangi klinik atau rumah sakit untuk mengikuti tes ini. Lantas apa manfaat dari tes pra nikah? berikut ulasannya.

1. Syarat Pendaftaran Proses Pernikahan

Seperti disebutkan sebelumnya, kamu harus menunjukkan hasil pemeriksaan kesehatan untuk bisa mendaftarkan pernikahan di instansi terkait. Saat akan mendaftarkan pernikahan kamu dan pasangan, pihak instansi akan memberitahukan berbagai persyaratan administrasi yang dibutuhkan.

Salah satu persyaratan yang dibutuhkan adalah bukti hasil pemeriksaan kesehatan. Jika kamu tidak bisa memberikan bukti ini, maka proses pendaftaran pernikahanmu akan terganggu. Kekurangan persyaratan akan memperpanjang waktu persiapan pernikahan yang bisa berdampak pada mundurnya tanggal pernikahan yang direncanakan.

2. Mengetahui Kondisi Kesehatan Secara Pasti

Manfaat melakukan tes pra nikah lainnya adalah untuk mengetahui kondisi kesehatan kedua calon pengantin dengan pasti. Mengetahui kondisi kesehatan pasangan sebelum menikah sangat penting karena bisa berpengaruh pada beberapa hal.

Pemeriksaan kesehatan juga bisa membantu kamu untuk menentukan apakah akan segera merencanakan program kehamilan atau tidak berdasarkan hasil pemeriksaan yang dilakukan. Setelah menjalani pemeriksaan kesehatan, kamu bahkan bisa mengetahui apakah kamu atau pasanganmu ada yang terpapar virus HIV atau tidak

3. Mencegah Masalah Kesehatan

Manfaat lain dari pemeriksaan kesehatan sebelum pernikahan adalah sebagai langkah pencegahan agar tidak ada masalah kesehatan di masa depan setelah menikah. Saat melakukan tes pra nikah, kamu akan menjalani serangkaian tes mulai dari tes darah hingga tes TORCH.

Seluruh rangkaian tes memiliki manfaat yang berbeda-beda, sehingga bisa diketahui kondisi kesehatanmu secara menyeluruh. Setelah melaksanakan pemeriksaan kesehatan, kamu bisa berkonsultasi dengan dokter terkait untuk mengetahui apakah hasil pemeriksaan kesehatan tersebut aman atau tidak.

Jika ada kondisi kesehatan yang menunjukkan tanda-tanda mengalami gangguan, maka dokter akan mengarahkan kamu untuk mendapatkan penanganan segera sehingga kondisi kesehatan tidak akan semakin parah. Dengan penanganan yang cepat dan tepat, maka gangguan kesehatan tersebut bisa segera disembuhkan.

Cek Kesehatan Kamu Sekarang, Yuk!



Test untuk Pria atau Wanita Saja?

wm_article_img

Foto: HonestDocs

Itulah beberapa manfaat melakukan tes pra nikah bagi pasangan pengantin yang perlu kamu ketahui. Banyak kalangan masyarakat yang menganggap tes kesehatan sebelum menikah ini hanya perlu dilakukan oleh calon pengantin perempuan saja karena berkaitan dengan kesehatan reproduksi.

Namun sebenarnya tes kesehatan sebelum menikah ini bukan hanya bermanfaat untuk mengetahui kondisi organ reproduksi saja, namun juga bermanfaat untuk mengetahui kondisi kesehatan organ lainnya secara keseluruhan. Inilah alasan mengapa calon pengantin pria juga harus melakukan tes ini.

Salah satu tes yang dilakukan dalam rangkaian tes pra nikah ini adalah pemeriksaan HIV/AIDS. Penyakit HIV/AIDS bisa menyerang siapapun baik itu laki-laki maupun perempuan sehingga tes ini harus dilakukan kepada kedua calon pengantin.

Pelaksanaan tes kesehatan ini biasanya dilakukan sekitar 6 bulan atau paling lambat 3 bulan sebelum menikah. Semakin cepat kamu menyelesaikan setiap rangkaian pemeriksaan kesehatan, semakin cepat juga hasil dari pemeriksaan tersebut bisa kamu terima.

Kamu bisa melakukan tes kesehatan ini bersamaan dengan pasanganmu ataupun ditemani oleh anggota keluargamu. Banyak kalangan masyarakat yang takut saat harus menjalankan pemeriksaan kesehatan karena khawatir pemeriksaan kesehatan yang harus dilakukan cukup sulit.Bagi kamu yang belum pernah menjalani tes kesehatan apapun, kamu tidak perlu khawatir karena tes kesehatan yang harus dilakukan tidak sulit.

Meski ada berbagai jenis pemeriksaan kesehatan, namun semua proses pemeriksaan cenderung berlangsung cepat sehingga kamu tidak perlu khawatir. Beberapa klinik kesehatan bahkan menyediakan layanan pemeriksaan yang bisa dijadwalkan sehingga kamu bisa menyesuaikan waktu pemeriksaan setelah membuat jadwal bersama klinik yang dipilih.

Melakukan tes pra nikah dengan tuntas bisa membantu mempercepat proses persiapan pernikahanmu. Semakin cepat persiapan pernikahan diselesaikan, semakin cepat juga acara pernikahan bisa kamu gelar. Dengan persiapan yang matang, kamu bisa mengadakan acara pernikahan yang indah sesuai impianmu.

Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...